ujikom bisnis daring dan pemasaran bersama yogya group

ujikom bisnis daring dan pemasaran bersama yogya group

bmr rck

kegiatan kelas XII sedang padat padatnya berbagai macam ujian akhir di laksanakan.

pada tanggal 24 maret 2022 terlaksana buat jurusan bisnis daring pemasaran dengan penguji dari YOGYA group.

kami sudah bekerja sama dengan YOGYA Group selama 5 tahun berjalan, sebagai tempat PRAKERIN, asesor pengujian ujian dari pihak Eksternal dan perekrutan magang dan kerja.

sesuai dengan bidang jurusan kami yaitu bisnis daring pemasaran, pengujian uji kompetensi siswa berbagai rangkaian yang diantaranya adalah

1. Pelayanan Cash register yaitu kemampuan anak melakukan transaksi penjualan di kasir dengan aplikasi serta promosi produk dengan penawaran khusus.

2. Penataan Produk di etalase penjualan / Gondola, yaitu menilai penataan produk yang di jual sesuai dengan jenis, ukuran dan aturan yang sudah dipelajari.

3. penawaran produk, menilai bagaimana siswa mampu menawarkan atau mempromosikan produk yang di pasarkan.

keunggulan Siswa/i bisnis daring pemasaran, mendorong siswa mampu untuk mahir dalam pelayanan secara langsung maupun daring dengan konsentrasi pada penjualan retail dan pengembangan kemampuan pada pelayanan secara online/ daring

lulusan kami jurusan bisnis daring pemasaran memiliki sertifikat kemampuan secara offline yaitu penilaian pelayanan retail dari Yogya group dan sertifikat kemampuan pengoperasian penjualan secara online dari PT. Clorine dengan sertifikat inilah menjadi bahan kelulusan dan anak bersaing di dunia kerja,